Perekaman e-Ktp Pelalawan Diperpanjang Hingga November

 

Pelalawan (Segmennews.com)- Perekaman Elektronik-KTP secara gratis diperpanjang dari jadwal terakhir Didukcapil Kabupaten Pelalawan, 31 Oktober 2012 menjadi 07 November 2012.

Perpanjangan itu telah dipertimbangkan Kadisdukcapil, Drs. H. syafruddin M.Si beberapa aspek yang masih harus diperhatikan, Sedangkan untuk penambahan jadwal perekaman E-KTP untuk Pelalawan kedepan, Disdukcapil masih menunggu Keputusan Menteri  Dalam Negeri.

Saat ini, sampai Syafruddin, realisasi perekaman E-KTP per 31 Oktober 2012 telah mencapai 72,526 persen atau 142.653 jiwa penduduk pelalawan. Perpanjangan waktu untuk mengurus E-KTP juga akan bersamaan dengan program pertama dengan biaya yang tidak dipungut atau gratis.

Perpanjangan pengurusan E-KTP nantinya akan kembali diumumkan pada tangal 08 Nopember 2012 oleh Mendagri, dan pada waktu itu  juga Mendagri akan mengumumkan perolehan realisasi masing-masing Kabupaten Kota seluruh Indonesia terhadap pencapaian Perekaman E-KTP. Pihak Aminduk juga akan datang pada tanggal 08 Nopember bulan ini.

Dari 12 Kecamatan yang ada di Pelalawan Kecamatan prestasinya sangat tinggi dalam Program E-KTP adalah Kecamatan Pangkalan Kerinci  dengan pencapaian 92 persen sedangkanKecamatan yang realisasi E-KTP masih sangat rendah diduduki Kecamatan Teluk Meranti dan Kecamatan Bunut,hal tersebut menjadi salah satu faktor mundurnya tenggat waktu yang telah ditetapkan dari tgl 31 Oktober mundur jadi tanggal 07 Nopember 2012.

Khusus untuk Kecamatan Pangkalan Kerinci, 17 Ribu keping  lebih E-KTP telah selesai dicetak dari pusat  sudah turun di Pangkalan Kerinci, petugas kecamatan sudah menyeleksi semuanya dengan teliti supaya tidak ada kesalahan dalam pendistribusian Kartu Tanda Penduduk.

Syafruddin juga berharap kepada masyarakat Kabupaten Pelalawan pada kesempatan yang telah diberikan terkait perpanjangan perekaman E-KTP agar masyarakat dapat mempergunakan waktu yang sangat minim ini supaya persentase pencapaian E-KTP Pelalawan menjadi tinggi dan data kependudukan ini sangat berarti kelak kepada setiap urusan tiap masyarakat, lengkap Kadis Capil dan kependudukan. (yusuf)