
Rokan HUlu (SegmenNews.com)– Sehubungan dengan semakin dekatnya Hari Raya Idul Fitri 1434 H, dimana salah satu kewajiban bagi umat Islam adalah membayar zakat fitrah sebanyak 2,5 Kg beras yang dimakan sehari-hari, yang dibayarkan paling lambat akhir Ramadhan atau sebelum pelaksanaan sholat Idul Fitri. Beras zakat fitrah tersebut dapat dibayarkan dengan uang sesuai dengan harga pasar.
Demikian disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Drs H Ahmad Supardi Hasibuan MA, didampingi Kasi Penyelenggara Syari’ah H Abd Rahman Jailani SAg, di kantornya, jalan Ikhlas kompleks perkantoran Pemerintah, Pasir Pengaraian, Senin (22/7/2013)
Dikatakannya, untuk pengaturan zakat fitrah tersebut, maka Kemenag Rohul telah mengeluarkan surat edaran tentang ketentuan zakat fitrah, yang ditujukan kepada Kepala KUA dan Pengurus Masjid/Langgar/Musholla/Surau se Rohul, sehingga terjadi keseragaman dan tidak terjadi kesimpangsiuran dalam pelaksanaannya.
Ahmad Supardi menyatakan, bahwa berdasarkan pantauannya tentang harga beras di pasar Modern dan Pasar Senin Pasir Pengaraian, maka ditetapkan harga zakat fitrah per orang sebagai berikut :
Beras Kuku Balam/Ramos/Panda/Pandan Wangi perkg Rp 12 ribu zakat dikeluarkan 2,5 kg harga Rp 30 ribu. Beras Sokan/Mawar per kg Rp ribu dikeluarkan 2,5 kg seharga Rp 27,500. Beras Apel/CML per kg Rp 10 ribu dikeluarkan 2,5 seharga Rp 25 ribu. Beras 64 per kg 8.650 zakat fitrah yang dikeluarkan 2,5 kg seharga Rp 21.625. Sedangkan beras Bulog per kg 8 ribu zakat fitrah yang dikeluarkan 2,5 kg seharga Rp 20 ribu.
Ahmad Supardi menghimbau agar umat Islam membayarkan zakat fitrahnya melalui Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di Masjid/Musholla/Langgar/Surau setempat, kemudian UPZ tersebut melaporkan pengumpulan dan penyalaurannya kepada Kepala KUA setempat dan selanjutnya Kepala KUA melaporkannya kepada Kakan Kemenag Rohul Cq. Penyelenggara Syariah paling lambat 20 Agustus 2013.
Ditambahkannya, untuk Zakat Harta/Zakat Maal/Penghasilan, menurut ketentuan Hukum Islam diqiaskan dengan nisab emas yaitu : 85 gram emas. Jika 1 gram emas saat ini harganya Rp.420.000 X 85 gram, maka jumlah adalah Rp.35.700.000,- sudah wajib dikeluarkan zakatnya 2,5 % = Rp.892.500,-. (adv/hum)