Gedung Bupati Siak Dikepung Kabut asap

Kabut asap selimuti Kabupaten Siak
Kabut asap selimuti Kabupaten Siak

Siak (SegmenNews.com)– Kabut asap menyelimuti Kabupaten Siak. Bahkan Gedung Bupati, Selasa (28/8/13) nyaris tak terlihat tertutup kabut asap. Diduga api berasal dari 15 titk api hasil pembakaran perkebunan sawit.

Kabid Damkar Pemda Siak, Irwan Prayatna menuturkan bahwa dari pantauan mereka dari 15 titik api tersebut baru satu titik api yang berhasil dipadamkan.

“Pantauan kami dari satelit, terdapat 15 titik api, tampaknya yang tebesar di daerah Kandis,” ujarnya.

Namun dari informasi katanya, kemungkinan kabut asap adalah kiriman dari kabupaten pelalawan.

Sementara itu, Kaur Damker Kecamatan Kandis, Efrin ketika dihubungi mengaku hutan yang terbakar saat ini sudah bukan wilayah kabupaten Siak. “Secara geografis, itu sudah masuk Kabupaten Bengkalis,” ujarnya. (rinto)