Pekanbaru (SegmenNews.com)- Kecelakaan maut yang melibatkan sebuah Bus Trans Metro Pekanbaru (TMP) dan dua motor matic di Jalan Sudirman, terjadi Senin (18/11/2013). Satu orang wanita meninggal dengan keadaan mengenaskan.
Desman, saksi mata yang ikut menumpangi Bus Trans Metro tersebut menuturkan, kejadian sekitar jam 10.30 WIB itu berawal saat pengendara dengan motor Honda Beat putih BM 5092 QP bersenggolan dengan pengendara Honda Beat hitam BM 3256 AC.
Kedua korban sama-sama jatuh, namun naasnya pengendara Honda Beat putih oleng ke kiri di samping Bus Trans Metro bernomor Polisi BM 7678 TU. Tanpa sadar, ban belakang bus tersebut langsung melindas kepala korban.
“Kalau di depan pasti supir mengelak, tapi kejadiannya di tengah, jadi tak mungkin supir mengelak,” ujar Desman seraya menjelaskan, saat bus menggilas korban, bus terasa tergenjot.
“Kalau busway menggilas sudah pasti, supir nggak tau, sekitar 10 meter baru dia berhenti, supir turun dulu, dia lihat, baru naik lagi dan meminggirkan bus,” katanya.
Menurut Desman, satu korban yang menggunakan Honda Beat hitam terjatuh ke arah kanan, namun tidak ada luka serius.***
Sumber : Tribun Pekanbaru