Bupati Siak: Pegawai Kesehatan Jangan Tebang Pilih Pasien

Bupati Syamsuar menyalami pegawai kesehatan usai acara rapat evaluasi
Bupati Syamsuar menyalami pegawai kesehatan usai acara rapat evaluasi

Siak (SegmenNews.com)- Bupati Siak H Syamsuar Msi menegaskan kepada seluruh pegawai kesehatan maupun para Dokter agar memberikan pelayanan dengan sepenuh hati, jangan membeda-bedakan pasien atau tebang pilih.

“Siapapun dia, dari manapun asalnya harus dilayani apalagi menyangkut nyawa pasien. Jangan tebang pilih pasien. Layani pasien sesuai bantuan medis yang dibutuhkan,” tegas Syamsuar di acara rapat evaluasi pelayanan kesehatan, Program tahun 2013, bersama Dinas kesehatan (Diskes), Senin (6/1/14).

Begitu juga kepada supir ambulan, tidak sekali-kali mengutip biaya transportasi kepada pasien yang menggunakan jasa ambulan. Jika kedapatan maka yang bersangkutan harus siap di pecat.

Disampaikan Bupati lagi bahwa, pegawai kesehatan merupakan PNS, maka mereka harus siap menjalankan amanah dan tugas sesuai sumpah dan janji saat pengangkatan PNS lalu.

Selain itu, dalam upaya peningkatan pelayanan kesehatan, Pemda sudah merubah Puskemas menjadi UPTD Kesehatan. UPTD Kesehatan akan ditambah jika disalah satu kecamatan berpenduduk banyak.

Di rapat itu, Bupati juga menyampaikan program jamkesmas, jamkesda yang mana program tersebut diperuntukan oleh Pemerintah Daerah dalam hal memberikan pelayan yang prima dan pengobatan gratis. Sebagai pelayan kesehatan harus mampu menyuguhkan yang terbaik kepada masyarakat yang memerlukan.

Rapat evaluasi tersebut dihadiri asisten Pemerintahan Drs H Fauzi Asni MSi dan Asisten Administrasi Drs H jamaludin M,Si.***(rinto/humas)