Bupati Siak: Pemberdayaan Masyarakat Kunci Sukses Pembangunan

Drs H Syamsuar Msi
Drs H Syamsuar Msi

Siak (SegmenNews.com)- Sudah saatnya pembangunan diberbagai bidang menitikberatkan pada pemberdayaan masyarakat. Untuk itu Pemberdayaan masyarakat pada hakekatnya merupakan suatu upaya meningkatkan kemampuan dan kemandirian dengan masyarakat sebagai objek dan subjek pembangunan.

Demikian disampaikan Bupati Siak Drs H Syamsuar MSi saat menyambut kedatangan Tim Penilai Bulan Bakti Gotong Masyarakat Tingkat Nasional (BBGRM) didesa Seminai Kecamatan Kerinci Kanan (21/04/2014).

“Jika hal tersebut dapat dilakukan maka yang akan terjadi adalah peningkatan kemampuan yang tercermin dari peningkatan taraf hidup masyarakat,” jelas Syamsuar.

Katanya, keberhasilan suatu program pembangunan baik ditingkat pusat maupun daerah tidak terlepas dari peran serta masyarakat, sebab peran serta masyarakat yang diabaikan dalam pembangunan rentan penyimpangan–penyimpangan terhadap tujuan dari pembangunan yaitu upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan dilibatkannya masyarakat dalam pembangunan diberbagai sektor, diharapkan akan kembali memberikan manfaat kepada masyarakat, dimana masyarakat berkesempatan memberikan pengawasan terhadap pembangunan yang sedang berlangsung” jelasnya.

Disamping itu, motivasi untuk menjaga dan memelihara hasil–hasil pembangunan juga akan semakin tinggi dimana pembangunan tidak hanya bersifat pembangunan fisik saja, namun juga dapat bersifat pembangunan partisipasi publik juga sangat diperlukan.

Perlombaan Bulan Bhakti Gotong Royong masyarakat merupakan kegiatan rutin yang diadakan setiap tahunnya dengan mengacu kepada Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 42 Tahun 2005.

Dalam melaksanakan Perlombaan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat tersebut terdapat beberapa indikator penilaian yang meliputi kesehatan masyarakat, ekonomi, keamanan dan ketertiban, partisipasi masyarakat, pemerintahan, lembaga masyarakat, dan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.

Desa Seminai Kecamatan Kerinci Kanan yang dikenal karena tradisinya langganan prestasi ini, terus berbenah menyambut Penilaian Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat Tingkat Nasional Tahun Anggaran 2014.

Berbagai evaluasi dan perbaikan terus digesa dibawah asistensi Pemkab Siak dalam rangka menyambut Tim Penilai Desa Dirjen PMD Kemendagri. Keberhasilan desa meningkatkan dana bergulir UED-SP dari total 500 juta rupiah yang dihibahkan Pemkab Siak tahun 2012 yang lalu menjadi 4,69 milyar rupiah.

Sejumlah program swadaya masyarakat dengan total dana 2,88 milyar pada tahun 2012, dan 1,77 milyar pada tahun 2013 ini, membuat Desa Seminai semakin mantap bersaing ditingkat nasional.

“Syukur Alhamdulillah tahun 2014 ini kembali menjadi pemenang I untuk tingkat Propinsi Riau pada lomba bulan bhakti gotong royong masyarakat. Semoga prestasi yang tercermin dari tingginya tingkat partisipasi masyarakat dan peningkatan pelayanan ini dapat diikuti oleh desa lain yang ada di Kabupaten Siak,” tutup orang nomor satu di Kabupaten Siak ini.***(adv/hum/rinto)