Tabrakan, Supir Truk Tewas Terjepit

PANGKALANKERINCI (SegmenNews.com)- Robinson (35) supir truk cold disel BM 9323 AF tewas terjepit di dalam mobilnya, setelah tabrakan dengan mobil Mitsubishi Trinton di Jalan Lintas Timur, simpang Perak, kecamatan Pangkalan Kerinci, Senin (1/9) malam sekitar pukul 23.45 WIB.

Data di lapangan dan kepolisian menyebutkan bahwa kecelakaan maut itu terjadi saat korban dari arah SP 5, menuju kota Pangkalan Kerinci. Namun saat tiba di simpang perak menuju Kerinci tiba-tiba dari arah berlawanan datang mobil Trinton.

Kondisi penurunan mobil Trinton yang dikemudikan oleh Mahran Pasaribu (50) tidak mampu menghentikan laju kenderaanya. Alhasil tabrakan tak terhindar hingga membuat kedua mobil saling adu kambing. Tapi naas mobil truk cold disel mengalami rinsek dan supirnya ikut terjepit.

Namun konidisi itu membuat korban mengalami luka parah hingga darah terus mengalir dan akhirnya Robinson meninggal terjepit. Unit Lakalantas Polsek Pangkalan Kerinci yang kebetulan jarak posnya hanya beberapa meter mengetahui ada tabrakan segera turun.

Sementara korban yang terjebak di dalam tempat duduk, menyulitkan untuk dilakukan evakuasi, setelah dibantu warga akhirnya supir truk yang telah tewas berhasil dikeluarkan dan dibawa ke RSUD Selasih untuk dilakukan visum. Sedangkan arus lalulintas yang sempat macet juga dapat diatasi.

Selain berhasil mengamankan supir Trinton oleh personil Lantas Polsek Pangkalan Kerinci, juga barang bukti mobil truk cold disel yang mengamali rusak berat digiring ke Satlantas Polres Pelalawan, untuk diproses lebih lanjut.

Kapolres Pelalawan AKBP A Supriyadi SIK MH melalui Paur Humas Ipda Edy Haryanto, Selasa (2/9) membenarkan adanya kecelakaan lalulintas yang menewaskan supir truk tersebut.

“Sekarang unit Lakalantas Polres Pelalawan masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab kecelakaan. Sedangkan korban yang meninggal usai divisum di jemput keluarga,” ujar Puar Humas.***(fin)