Bertempat di lapangan bola kaki Desa Makmur Kecamatan Pangkalan Kerinci Selasa (16/9/2014), Bupati Pelalawan HM Harris membuka secara langsung pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XI dan Pelalawan Sehat Tingkat Kabupaten Pelalawan.
Kegiatan diawali dengan senam sehat yang dipandu oleh instruktur aerobik. Dengan lantunan musik menambah semangat peserta bersama siswa sekolah, pegawai Kadis, Kabag, Kaban di lingkungan Pemkab Pelalawan. Terlihat Bupati Harris, Kejari Adnan, SH.MH, Sekda HT Mukhlis beserta istri bersemangat mengikuti gerakan senam.
Dalam sambutannya, Bupati Pelalawan HM Harris mengharapkan budaya gotong royong hendaknya senantiasa tumbuh ditengah-tengah masyarakat.
“Gotong royong budaya masyarakat Indonesia. Keindahan, kebersihan dan kesehatan harus menjadi perhatian bagi seluruh masyarakat Kabupaten Pelalawan,” papar Bupati.
Bupati juga mengingatkan masyarakat untuk tetap menjaga pola hidup sehat terutama di daerah tempat tinggal. Pemukulan gong menandakan pencanangan BBGRM dan Kesehatan Tingkat Kabupaten Pelalawan. Bupati juga menyerahkan hadiah berupa uang pembinaan dan tropi bagi Desa dan kelurahan yang berprestasi dalam gotong royong dan penyelenggaraan pemerintahan dilanjutkan dengan bantuan alat kebersihan dan penanaman bibit.***