Diduga Korsleting Listrik, Dua Rumah Warga di Inhil Terbakar

Ilustrasi
Ilustrasi

Tembilahan (SegmenNews.com)- Musibah kebakaran tidak henti-hentinya melanda Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil). Kali ini, 2 unit rumah warga di RT 014 RW 05, Kelurahan Sungai Salak, Kecamatan Tempuling habis dilalap api, Sabtu (6/12/2014).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah yang cukup sering terjadi di Negeri Seribu Parit ini. Namun pada musibah yang terjadi sekitar Pukul 08.15 WIB itu, rumah semi permanen yang ditempati keluarga Amrani dan Samsuri hanya menyisakan puing-puing kehitaman.

Diketahui api pertama kali terlihat di rumah Samsuri, yang kemudian menjalar ke rumah Amrani. Dimana, saat kejadian rumah Samsuri dalam keadaan kosong.

“Diduga akibat hubungan arus pendek, dan rumah tersebut terbuat dari papan yang sudah berusia tua,” kata Kapolres Inhil, AKBP Suwoyo melalui Paur Humas, IPDA Warno.

Dijelaskan, setelah kurang lebih 1 jam, akhirnya api dapat dipadamkan oleh masyarakat yang saat itu dibantu 2 unit mesin robin, serta anggota Polsek dan Dandramil.

“Kerugian yang diderita para korban dalam musibah ini, ditaksir mencapai puluhan juta rupiah,” ternagnya.***(kpr/ran)