Terkendala Aminduk, Pria Paruh Baya ini tak Terima dana PSKS

Terkendala Aminduk, Pria Paruh Baya ini tak Terima dana PSKS
Terkendala Aminduk, Pria Paruh Baya ini tak Terima dana PSKS

Rokan Hulu(SegmenNews.com)- Nasib kurang beruntung, seakan-akan selalu menjadi milik masyarakat tidak mampu. Bagaimana tidak, disaat pemerintah punya segudang program bantuan untuk menekan angka kemiskinan, ternyata di Dusun Kaiti desa rambah tengah barat kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) masih ada, warga yang tidak bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat, lantaran tidak memiliki kelengkapan administrasi kependudukan.

Nasib malang itu dialami Ekkeh Nasution (52), dia tidak bisa menerima bantuan Program Simpanan Keluarga Sejehtera (PSKS) karena tidak memiliki Administrasi kependudukan.

Ironisnya lagi, Pria yang sudah yatim piatu sejak berusia 8 tahun ini, merupakan putra asli daerah, namun karena terbelenggu ketidaktahuan terhadap sistem birokrarasi pemerintahan, dan diperparah dengan ketidak pedulian lingkungan sosial lingkunganya, membuat ekkeh harus menerima nasib tidak bisa mendapatan bantuan yang sebenarnya telah menjadi haknya.

Merasa diperlakukan tidak adil ekkeh mengaku kesal, tapi karena terbatas pengetahuan, ekkeh terpaksa hanya bisa mengurut dada melihat masyarakat lain menerima bantuan, meski diantara mereka adalah masyarakat mampu.

“Saya sudah tidak tahu kemana lagi mengadu lagi, saya ingin buat surat terbuka kepada presiden Jokowidodo, bertanya, menagapa rakyat kecil seperti saya tidak dapat Bantuan pemerintah,” keluh Ekkeh kepada wartawan, Rabu (22/4/15).

Beruntung, difasililtasi salah seorang tokoh masyarakat H.Syarkawi SE. Ekkeh pun kini mulai mendapatkan sercercah harapan. Melalui Syarkawi, Ekkeh kemudian difasilitasi untuk mengurus Kartu keluarga dan KTP agar bisa didaftarkan dalam Program PSKS.

“Inilah potret kehidpan masyarakat kita, seharusnya pemerintah itu, lebih peka dengan kondisi masyarakat,” tegas Syarkawi.***(rie)