Tim Labfor Medan Selidiki Kebaran Pasar Lama di Rokan Hulu

Tim Labfor Medan Selidiki Kebaran Pasar Lama di Rokan Hulu
Tim Labfor Medan Selidiki Kebaran Pasar Lama di Rokan Hulu

Rokan Hulu(SegmenNews.com)- Tim laboratorium forensik Medan, Senin pagi (13/7/2015) melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di lokasi kebakaran pasar lama kelurahan pasir pengaraian yang menghanguskan 16 rumah dan toko milik warga, Olah TKP  ini dilakukan untuk mengetahui penyebab kebakaran.

Menurut Kompol Yudi Adnis yang menjabat sebagai  paur Subdit fisika komputer Labfor medan, bahwa hasil olah TKP akan diketahui satu pekan setelah olah tkp hari, sebab tim mesti melakukan analisis setelah melakukan identifikasi di lapangan.

“Dari hasil olah tkp, Kita mengambil sampel kebakaran, seperti,  abu arang kebakaran,  yang nantinya akan di uji di labfor Medan,” Jelasnya.

“Pasca kebakaran hebat yang terjadi di pasar lama pasir pengaraian yang menghanguskan sedikitnya 16 rumah dan toko milik warga pada sabtu 12 juli 2015 lalu, tim laboratorium forensik medan,  senin pagi melakukan olah kejadian perkara.

Olah tkp ini dipimpin oleh,  paur subdit fisika komputer labfor medan,  kompol yudi adnis didampingi,  anggota akp rafles tampubolon,  beserta anggota Satreskrim Polres Rohul. Proses identifikasi disaksikan beberapa warga setempat yang diduga mengetahui asal-muasal api tersebut.

Warga dihadirkan petugas dan diminta untuk menunjukan beberapa titik,  yang diduga titik awal munculnya api.

Dijelaskan Kompol yudi adnis, proses identifikasi ini sangat penting dilakukan untuk mengetahui penyebab kebakaran,  apakah ada unsur kesengajaan atau tidak. Hal ini menjadi kesulitan tersendiri bagi petugas untuk menentukan titik-titik yang diduga menjadi pemicu kebakaran.

Sebelumnya polisi setempat menduga kebakaran di pasar lama pasir pengaraian disebabkan oleh hubungan arus pendek dari salah satu rumah warga yang ikut terbakar.***(rie)