Pekanbaru(SegmenNews.com)- Demonstrasi protes lambannya penanggulangan kabut asap di Riau oleh pemerintah pusat dan daerah diwarnai aksi bakar ban bekas, Senin (21/9/2015). Akibatnya, pagar depan kantor Gubernur Jalan Sudirman hangus terbakar.
Puluhan massa dari Mahasiswa Teknik Planologi Universitas Islam Riau (UIR) itu menggelar orasi sekitar satu jam. Puas berorasi dan membakar ban bekas, massa bergerak ke tugu Zapin untuk menggelar orasi serupa.
Aksi demonstrasi ini menuntut pemerintah pusat untuk menanggapi bencana kabut asap yang terkadi di Riau. Massa juga menuntut agar UU No 32 Tahun 2009 tentang perlindungan lingkungan hidup pasal 69 ayat 1 dan 2 direvisi.
Diberitakan sebelumnya puluhan mahasiswa Teknik Planologi Universitas Islam Riau (UIR) menenteng replika pocong presiden Jokowi ke kantor Gubernur Riau, Senin (21/9/2015). Aksi itu sebagai bentuk protes telah matinya pemerintahan Jokowi yang tidak peduli terhadap nasib Riau.
Tidak hanya replika pocong Jokowi, dalam aksi itu massa juga menggantung replika pocong Menteri Kesehatan, Nila Djuwita F. Moeloek serta pocong Pelaksana Tugas Gubernur Riau (Plt Gubri) Arsyadjuliandi Rachman.
Aksi yang dilakukan para mahasiswa ini memprotes lambannya pemerintah pusat dan pemerinta Riau mengatasi bencana kabut asap yang melanda Riau sejak belasan tahun terakhir.***(hlc/ran)