Pekanbaru(SegmenNews.com)- Walikota Pekanbaru H. Firdaus, ST.MT melepas gerak jalan santai dalam rangka memperingati tahun baru Islam 1437 H/2015 M di halaman MDTA AL- HAFIZS Jln. Budidaya Ujung Permh. Pinang Kencana Kel. Tuah Karya, Rabu ( 14/10/15 ).
Walikota Pekanbaru dalam Sambutannya mengatakan gerak jalan santai di tahun baru Islam 1437 H/2015 M ini akan memberikan banyak manfaat bagi kesehatan maupun mempererat hubungan silaturahim antara keluarga besar MDTA Al-Hafizs dengan Masyarakat.
“Kesehatan juga diatur dalam ajaran Islam, akan pentingnya menjaga kesehatan jasmani dan rohani. Untuk itu marilah kita laksanakan kegiatan jalan santai ini dengan tertib, santun dan tetap menjaga kebersihan. Selamat melaksanakan gerak jalan santai, Selamat Tahun Baru Islam 1 Muharram 1437 H/2015 M,” sampai Firdaus.
Gerak jalan santai ini diikuti oleh sekitar 500 orang. Ikut hadir camat yang mewakili, lurah Tuah Karya, Kapolsek Tampan serta Majelis MDTA AL-HAFIZS. ***(hms)