Rohul(SegmenNews.com)- Dua orang siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Pasir Pengaraian, kabupaten Rokan Hulu, Riau atas nama Habib Asroiri dan Bagus Febrianto menerima beasiswa dari Kementrian Agama Republik Indonesia (Kemenag RI), karena mampu menghafal Alqur’an 20 juz.
Masing-masing siswa yang masih duduk di kelas XI MAN Pasir menerima Rp 2.8 juta, yang diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Kemenag Rohul, Drs H Ahmad Supardi Hsb.MA, baru-baru ini.
Kepala MAN Pair, Dewi Sami Wardani, menuturkan bahwa siswanya Habib Asroiri merupakan pemenang lomba tahfizd al-qur’an 20 juz tingkat nasional yang dilaksanakan Direktorat Jendral Kemenag RI tahun 2015 lalu.
Atas prestasi dan sungguhannya dalam menghafal al-qur’an, Habib Asroiri termasuk dalam 400 orang siswa MAN seluruh Indonesia penerima beasiswa dari Kemenag RI. Sedangkan siswanya Bagus Febrianto juga duduk di kelas XI juga pemenang lomba tahfizd al-qur’an 5 juz yang dilaksanakan pemerintah Kabupaten Rokan Hulu beberapa waktu lalu.
Kedua penghafal al-qur’an ini diakui adalah siswa binaan program cinta al-qur’an dan tahfizd, MAN Pasir Pengarian dibawah binaan ustad Safri Umar.
Disamping itu, atas prestasi yang diraih kedua siswa tersebut, Kakan Kemenag Rohul memberikan apresiasi, dan berharap capaian ini akan memotivasi para siswa dan siswi lainnya untuk menghafal alqur’an.
“Kita harap bisa motivasi siswa lainnya untuk menghafal alqur’an, dan kepada penerima penghargaan itu diharapkan lebih giat lagi menghafal alqur,an. Semoga MAN Pasir terus mencetak penghafal alqur’an lebih banyak lagi,” tutur Ahmad Supardi.***(Fitri)