Rohul (SegmenNews.com)-Turnamen Sepak Bola Piala KUD Cup 1 Desa Persiapan Mahato, Kecamatan Tambusai Utara, Kabupaten Rokan Hulu, resmi ditutup, sekaligus penyerahan piala masing-masing juara oleh Ketua DPRD Rokan Hulu, Kelmi Amri dan yang lainnya di Lapangan Simpang KUD Pasir Putih, Desa Persiapan Mahato, Sabtu (14/5/2016).
Pertandingan final di akhir tunamen tingkat Desa Mahato tersebut Club Mitra Marganda Fc A (kustum oren hitam) menjadi juara 1, mengalahkan Club Mitra Marganda Fc B (kustum hitam-hitam) dengan skor 2-1 dengan waktu 105 menit. Sementara pada pertandingan sebelumnya juara 3 klub Suka Jaya Fc Km 23 dan juara 4 klub Arwana yang ditandai dengan penyerahan piala dan uang pembinaan masing-masing klub juara serta kepada pemain terbaik dan top skor selama turnamen.
Tunamen sepak bola yang diseponsori pimpinan KUD Mitra Marganda Desa Persiapan Mahato, Togu Lumban Gaol, dihadiri dan langsung disaksikan oleh Ketua DPRD Rohul, Kelmi Amri, Kapolsek Tambusai Utara, AKP Juli Afdal, didampingi Kanit Reskrim, Ipda Yohanes Sitindaon, Kades Persiapan Mahato Kanan Ahendra, Ketua Panitia Suprayetno dan pengurus lainnya, serta ratusan penonton yang turut menyaksikan pertandingan tersebut.
Pertandingan final turnamen sepak bola tersebut dalam rangka memperebutkan Piala KUD Cup – 1 Desa Persiapan Mahato Kecamatan Tambusai Utara dengan total uang pembinaan dari Juara 1, 2,3 dan 4 Rp6.500.000.
Turnamen ini sudah berlangsung selama satu bulan, sejak 10 April hingga 12 Mei 2016
Pantauan SegmenNews.com, selama pertandingan berlangsung sampai akhir permainan, terlihat sangat sengit kedua klub saling giring bola dan saling menyerang di kesebelasan klub masing-masing dengan overan yang cantik. Namun hingga akhir pertandingan 2×45 menit masih skor 1-1, dana pada penambahan waktu dari panitia 2×15 menit dimenangkan oleh klub Mitra Marganda Fc A.
Dalam amanahnya, Ketua DPRD Rohul, Kelmi Amri, mengatakan, dirinya sangat mendukung dan bangga pada pelaksanaan turnamen sepak Bola di wilayah Desa Mahato, karena olahraga sepakbola (turnamen) ini, selain bisa memberikan hiburan masyarakat, kegiatannya sangat postif kepada mereka anak-anak muda yang punya hobby main bolakaki, sehingga dari kegiatan ini, mereka terhindar dari berbagai penguruh peredaran narkoba yang kini marak serta tidak pidana lainnya, karena ada kegiatan positif yang mereka laksanakan.
“Saya ucapkan selamat kepada Club yang dapat Juara tingakatkan terus skil permanannya, sebagai Ketua DPRD Rohul sangat mengapresiasi tokoh masyarakat mahato yang juga Ketua KUD Mitra Marganda Desa Persiapan Mahato Toga Lumban Gaol yang bisa menberikan kegiatan positif kepada anak muda melalui turnamen sepak bola, dan turnamen ini akan berlanjut, kedepan akan ada turnamen KUD Cup 2, karena yang sudah melaksanakan saat ini KUD Cup-1,” katanya
Ketua DPRD Rohul yang juga putra asli Desa Mahato, mendukung sepenuhnya turnamen bola kaki ini dilaksanakan setiap tahunnya, karena selain menjadi hiburan masyarakat dan pemuda terhindar dari berbagai tindak pidana dan melalui turnamen Desa Mahato jadi yang terbaik khususnya di Rohul dan bisa menjadi Kecamatan kedepan. Dan di turnamen seperti ini, bisa melahirkan pemain pemain sepak bola handal asli, yang akan menuju ke tingkat turnamen Kecamatan, Kabupaten Rokan Hulu, Tingkat Provinsi hingga tingkat Nasional.(fitri)
“Semoga dengan adanya turnamen sepakbola seperti ini, bisa menjadi cikal bakal lahirnya lahirnya pemain-pemain sepakbola Rohul, yang bisa membawa harum nama daerah di tingkat Lokal, Provinsi hingga Nasional,” tuturnya.