Pekanbaru(SegmenNws.com)- Dua wanita inisial SI (36) dan LI (35) nekat mencuri Air Conditioning atau AC di toko PT.LG Service Jalan Riau Ujung, Kelurahan Tampan, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru-Riau, Kamis (23/6/2016) sore.
Saat ini pelaku dan hasil curiannya diamankan ke Polsek Senapelan, guna penyelidikan dan pengembangan lebih lanjut. Belum diketahui apa motif para pelaku.
“Atas perbuatannya pelaku kita jerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman kurungan di atas lima tahun,” ujar Kapolsek Senapelan Kompol Dody Harzah Kusuma SIK melalui Kanit Reskrim Ipda Abdul Halim kepada wartawan, Jumat (24/6/2016).
Dari tangan dua wanita tersebut diamankan 1 unit AC Out Door Merk LG 2 PK sebagai barang bukti.
Awalnya, satpam sebuah Bank disekitar toko, Aznul (36) menaruh curiga melihat dua wanita seperti pemulung membawa karung, setelah diperiksa ternyata dalam karung ada AC. Setelah diintrogasi, kedua wanita tersebuut mengaku mengambilnya di dalam toko LG.
“Lantas Aznul, menghentikan kedua pelaku dan menggeledah isi karung tersebut. Alhasil ditemukannya 1 unit AC Out door Merk LG 2 PK, saat diintrogasi, pelaku mengaku kalau barang tersebut baru diambilnya dari dalam toko,” ucap Abdul.***(Heri/hl)