Assosiasi Migas Riau Beri Kuliah Umum Tentang Migas Kepada Ratusan Siswa SMK MTR

Assosiasi Migas Riau Beri Kuliah Umum Tentang Migas Kepada Ratusan Siswa SMK MTR
Assosiasi Migas Riau Beri Kuliah Umum Tentang Migas Kepada Ratusan Siswa SMK MTR

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Ratusan siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Migas Teknologi Riau (MTR) mengikuti kuliah umum tentang basic ilmu minyak dan gas dari Assosiasi Migas Provinsi Riau, Selasa (12/7/16), bertempat di kampus SMK MTR Jalan Parit Indah, Pekanbaru.

Sebelum acara dimulai, perwakilan sekolah, Yufi membeberkan awal mula berdirinya SMK MTR, yang hanya mengontrak di Jalan Arengka.

“Alhamdulillah, sekarang kita sudah memiliki gedung sendiri. Tahun ini kita juga sudah menamatkan siswa,” ujarnya.

Suatu kebanggaan pula bagi sekolah, sebab dua orang siswa mereka mendapatkan beasiswa penuh dari Pertamina.

Sementara itu, ketua AMR Yufi Hendra didampingi bendahara AMR Ichwan Junaidi dan pengurus Ronaldo, menyampaikan terimakasih kepada pihak sekolah yang telah mempercayakan AMR untuk memberikan kuliah tentang basic Migas kepada 150 siswa baru.

“Besar harapan kita, SMK Migas Teknologi Riau dan AMR terus menjalin kerjasama, dalam upaya meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan putra putri Riau yang mempuni dalam mengelola Sumber Daya Alam (SDA) Migas yang ada di Provinsi Riau,” harapnya.

Dan tidak menutup kemungkinan, lanjut Yufi, putra putri Riau juga mampu mengelola Migas di Indonesia.

Untuk itu, AMR selaku praktisi Dunia Migas siap membantu dalam mempersiapkan SDM yang ada sesuai dengan visi dan misi terbentuknya AMR.

Disamping itu, pemateri Noerahmansyah.ST.MT selaku ketua Divisi I Internal dengan materi basic ilmu Migas menyampaikan pengenalan dasar dari Industri Migas. Dimulai dari pengelolaan proses hulu sampai hilir.

Sayangnya, karena keterbatasan waktu, materi kali ini hanya bisa disampaikan secara umum saja. Namun AMR tetap bersedia untuk membagikan ilmunya kepada para siswa kedepannya.

“Walaupun waktu kita terbatas, kita harap kedepan ada pembahasan yang lebih mendalam tentang Migas. Kami siap memberikan ilmu kami kepada siswa SMK MTR yang akan bergelut di dunia industri Migas, ” harapnya. 

Pihak sekolah, Yufi didampingi guru lainnya, Fitri dan Pessy mengapresiasi kuliah yang diberikan AMR, sebab kuliah tersebut dapat menambah wawasan baru sekaligus motivasi siswa dan siswi agar lebih giat belajar, sehingga kedepan bisa mengelola SDA Migas di Riau.***(Heri Suryadi)