Sempena Hut Adhyaksa ke-56, Kejari Rohul Taja Berbagai Kegiatan

Kajari Safiruddin mendengarkan darahnya
Kajari Safiruddin mendengarkan darahnya

Rohul(SegmenNews.com)- Sempena Hari Ulang Tahun (HUT) ke-56 yang jatuh pada tanggal 22 Juli mendatang. Kejaksaan Negeri Pasir Pangaraian, Kabupaten Rokan Hulu, Riau melaksanakan berbagai kegiatan.

Kegiatan dimulai dengan donor darah, bantuan panti asuhan, pemberian bantuan tempat tidur pasien di Puskesmas. Selain itu ada juga lomba olahraga seperti tenis meja, domino, voli ball dan kegiatan lainnya.

Kepala Kejari, Safiruddin, Senin (18/7/16) menyampaikan bahwa kegiatan tersebut untuk membangun kekompakan dan kerjasama antar jaksa. Sehingga akan mendatangkan semangat baru.

“Kita harap kegiatan ini menciptakan semangat baru dan kekompakan dalam menjalankan tugas kedepannya, ” ujar Safiruddin. ***(man)