Disdikbud Riau Laksanakan Kegiatan Pasar Seni

internet
internet

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Bertepatan dengan tahun baru 1438 Hijriah, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Riau melaksanakan kegiatan rutin pasar seni di Taman Budaya, Selasa (4/10/16)

Diakatakan Kadisdikbud Riau, Kamsol momen inin penting bagi umat Muslim. Sekalian kegiatan ini dapat dijadikan untuk merefleksi diri, merenungi kembali perjalan hidup yang telah dilewati, untuk membangun karakter melalui budaya dan agama.

Bulan Muharam merupakan bulan yang sangat bersejarah bagi ummat Islam. Muharam juga sebagai tonggak budaya membangun karakter bangsa yang beragama. Karena seiring perkembangan jaman, banyak fenomena penyebab keterpurukan anak didik yang terjadi sekarang ini, di antara pergeserann nilai-nilai agama dan budaya.

“Akibat pengaruh budaya luas, generasi sekarang sudah banyak mengadopsi budaya tersebut. Oleh sebab itu saya berharap tenaga pendidik, orang tua dan para tokoh masyarakat dapat mengarahkan anak kepada pendidikan yang berkarakter dan berbudaya sebagai pintu awal menuju pendidikan yang beragama,” kata Kamsol.

Kepala UPT Taman Budaya Disdikbud Riau, Sri Mekka menjelaskan, di Taman Budaya rutin melaksanakan kegiatan kegiatan seni. Pada kesempatan ini, dilaksanakan gema Muharram yang menampilkan para seniman, seperti Gasal, Nazid dan lain-lain. Para seniman ini juara 1, pemenang even seni ditingkat Provinsi Riau.

Dalam rangka berhijrah dari tahun 1437 ke 1438 Hijriah, diharapkan, dapat mempererat hubungan silahturahmi antar sesama PNS dan karyawan-karyawati Disdikbud. Untuk itu dalam kegiatan ini juga diundang 40 orang anak yatim. Santunan yang diberikan murni sumbangan dari para pegawai lingkungan Disdikbud.

“Sekarang kita terus menggalakkan berbagai kegiatan pasar seni, pentas seni maupun even seni di UPT Taman Budaya. Alhamdulillah kegiatan ini dapa menghasilkan para para seniman berbakat seperti yang tampil pada kegiatan Gema Muharram ini. Kedepan diharapkan bakat bakat yang terpendam bisa dimunculkan disini,” kata Mekka.***(Suryadi)