Pemprov Riau dan Pemko Pekanbaru Salurkan Bantuan Logistik ke Aceh

Ilustrasi penyaluran bantuan ke Ach
Ilustrasi penyaluran bantuan ke Ach

Pekanbaru(SegmenNews.com)- Pasca gempa berkekuatan 6,5 Skala Richter mengguncang Kabupaten Pidie Jaya, Nangroe Aceh Darussalam, sejumlah bantuan mengalir bagi korban dan pengungsi gempa di Pidie Jaya.

Salah satunya bantuan dari Pemerintah Provinsi Riau dan Pemko Pekanbaru. Bantuan yang terdiri dari 500 kg beras, makanan siap saji dan pakaian hari ini langsung dikirimkan ke Aceh dengan hercules dari Lanud Roesmin Nurjadin, Pekanbaru.  

“Jadi hari ini kita melalui Pemerintah Provinsi Riau dan Pemko Pekanbaru mengirimkan bantuan berupa logistik, untuk saudara-saudara kita di Aceh. Bantuan berupa beras 500 kilogram, bahan makanan siap saji dan pakaian dengan total lebih kurang 1 ton  Kami juga mengucapkan terimakasih kepada TNI AU yang me fasilitas pengiriman bantuan logistik ini,” ujar Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edwar Sanger, Kamis (8/12/2016), di Lanud Roesmin Nurjadin.

Selain mengirimkan bantuan logistik, mulai hari ini BPBD Riau juga membuka posko peduli korban gempa bumi Aceh di halaman Kantor BPBD Riau, Jalan Sudirman.

“Kita juga sudah membuka posko peduli gempa Aceh. Jadi bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi bisa menyalurkan bantuan melalui posko kami, nanti kami akan koordinasi dengan TNI AU untuk pengiriman bantuan kesana (Aceh),” tukasnya.***(mcr)