Rohul(SegmenNews.com)- Plt Bupati Rokan Hulu, H. Sukiman resmikan pembukaan PT. Bank Riau Kepri kantor cabang pembantu syariah Pasir Pengaraian. Sukiman berharap kehadiran BRK Syariah ini menyumbangkan peran besar dalam meningkatkan perekonomian masyarakat Rokan Hulu.
Peresmian dilaksanakan di kantor bank riau kepri lama, di pasar lama pasir pengaraian, sekitar pukul 10.30 wib, rabu 21 desember 2016. Pemotongan pita yang dilaksanakan plt bupati rokan hulu disaksikan ratusan undangan yang menghadiri acara tersebut.
” diresmikan nya bank riau kepri syariah ini diharapkan dapat menjadi mitra masyarakat dalam menumbuh kembangkan usaha kerakyatan di rokan hulu,” tutur H. Sukiman, plt bupati rokan hulu.
Irvandi Gustari direktur utama, bank riau kepri syariah mengatakan hadirnya bank riau kepri syariah dikabupaten rokan hulu, karena berdasarkan hasil survey, rohul memiliki potensi tinggi dalam penerimaan program syariah produk bank riau kepri syariah.
” target kami bank riau kepri syariah dapat menjalin kerjasama dengan badan pengurus islamic center kabupaten rokan hulu,” pungkas Dr. Irvandi Gustari, dirut PT. Bank riau kepri syariah.
Program yang ditawarkan PT. Bank Riau kepri syariah ini diantaranya, tabungan sinar mudarobah dengan bagi hasil sesuai misbah yang disepakati dan biaya adm maksimal 5 ribu.
Akad wadiah atau akad titipan yang tidak dikenakan biaya adm. Selain itu, untuk sisi penyaluran pinjaman, berupa multi jasa umroh dengan akad ijaroh dengan memakai pembiayaan kepemilikan emas, pembayaran dapat dilakukan dengan sistem cicilan akad murobahah.
Bank Riau kepri syariah juga melayani transaksi kebutuhan emas sesuai syariah.***(Fitri)