Jakarta(SgmenNews.com)- Ketua Umum Ikatan Alumni Universitas Indonesia (ILUNI UI) Arief Budhy Hardono mengajak seluruh alumni Universitas Indonesia dan alumni/ lulusan perguruan tinggi lainnya untuk mendorong dan mendukung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membongkar berbagai macam kasus korupsi yang melibatkan penguasa dengan pengusaha dan penguasa dengan anggota legislatif atau DPR RI.
Salah satu kasus korupsi yang merugikan negara hingga triliunan rupiah tersebut adalah kasus korupsI dana e KTP.
“Korupsi masuk kejahatan yang luar biasa (extra ordinary crime) karena dampaknya sangat merugikan rakyat dan negara. Salah satu kasus korupsi yang cukup besar adalah korupsi dana pembuatan e KTP yang melibatkan pejabat pemerintahan masa lalu dengan para anggota DPR RI yang sebagian masih menduduki jabatan wakil rakyat hingga saat ini.