28 Pengawas Kelurahan di Bangko Dilantik

Rohil(SegmenNews.com)- Camat Bangko, Kabupaten Rokan Hilir, H Julianda S,Sos melantik 28 pejabat eselon IV untuk wilayah Kecamatan Bangko, pelantikan yang dilaksanakan di gedung Paguyuban Jawa Jalan Pelabuhan Baru, Senin (27/03/17).

Pejabat yang dilantik merupakan pejabat pengawas dan pejabat Kelurahan serta 2 Penjabat Kelurahan.

“Hari ini sudah dilantik pejabat pengawas di Kecamatan Bangko dan kelurahan sebanyak 28 orang, 4 orang diantaranya adalah Lurah. Dari 4 Kelurahan di Kecamatan Bangko, dua orang dilantik sebagai Penjabat Kelurahan yakni Kelurahan Bagan Kota dan Kelurahan Bagan Hulu,” ungkapnya.

Julianda juga berharap dengan dilantiknya pejabat pengawas dan Kelurahan untuk wilayah Bangko tersebut bisa mempercepat pelaksanaan program-program pemerintahan serta bisa memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

“Kepada pejabat Lurah maupun penjabat Lurah serta pengawas yang sudah dilantik sebaiknya dapat berpedoman pada UU Nomor 5 Tahun 2016 tentang ASN sebagai pelaksanaan kebijakan dan pelayan publik serta sebagai perekat permesatu bangsa” Harap Camat Bangko.

Selain melantik pengawas pejabat eselon IV Kecamatan Bangko juga melantik Ketua Tim penggerak PKK Kelurahan dan Kepenghuluan yang ada di wilayah Kecamatan Bangko.**(Chan)