Tembilahan(SegmenNews.com)- Dalam melaksanakan tugasnya, dikatakan Bupati Wardan, petugas pemadam kebakaran juga melakukan penyelamatan jiwa serta harta benda masyarakat, baik pada waktu kejadian kebakaran maupun bencana lainnya.
“Petugas Pemadam Kebakaran juga senantiasa siap melayani panggilan masyarakat untuk melakukan pertolongan keselamatan jiwa manusia, seperti kasus orang dengan gangguan ingatan naik ke tower, orang yang jatuh ke sumur, tertimbun longsor dan lain sebagainya,” pungkas Bupati Wardan.
Sosok petugas pemadam kebakaran, diungkapkan Bupati Wardan, hadir memberikan pelayanan kebakaran kepada masyarakat guna merealisasikan tugas pokok dan fungsi pemadam kebakaran yang dikenal dengan Panca Dharma.
“Panca Darma terdiri dari, Satu, pencegahan dan pengendalian kebakaran, Dua, pemadaman kebakaran, tiga, penyelamatan, empat, pemberdayaan masyarakat, lima, penanganan kebakaran bahan berbahaya dan beracun,” paparnya.
Disamping tugas pokok tersebut, Bupati Wardan yang masih membacakan sambutan Mendagri dalam ‘HUT Damkar tahun 2017 yang bertema Dengan Semangat Kebhinekaan, Pemadam Kebakaran Hadir Memberikan Perlindungan Dan Rasa Nyaman Kepada Masyarakat’ tersebut, mengatakan, petugas pemadam kebakaran wajib siaga 24 jam dengan tidak mengenal libur.
“Selain itu, petugas pemadam kebakaran harus senantiasa siap memadamkan kebakaran yang terjadi dengan motto “Pantang Pulang Sebelum Api Padam Walaupun Nyawa Taruhannya’,” ujar Bupati.
Pada peringatan HUT Damkar Ke – 98 tahun 2017 ini, Mendagri melalui Bupati Wardan juga mengajak seluruh bangsa Indonesia, dalam hal ini masyarakat Kabupaten Inhil, untuk melakukan gerakan perang terhadap kebakaran dengan mengedepankan tindakan preventif daripada responsif, mengingat kebakaran dapat menimbulkan korban jiwa dan hal negatif lainnya.
Usai penyampaian sambutan Mendagri, Tjahjo Kumolo oleh Bupati Wardan, kegiatan dilanjutkan dengan Andika Bhayangkari dan penghormatan kepada lambang Praja Wibawa dan lambang Yudha Brahma Jaya.
Tampak hadir mendampingi Bupati Inhil, HM Wardan dalam Upacara Bendera, Dandim 0314 Inhil, Letkol Inf. J. Hadiyanto, beberapa perwakilan Forkopimda, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Inhil, Sirajuddin, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Inhil, TM Syaifullah dan sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintahan Kabupaten Inhil.(adv/diskominfo).