Inspiratif, Perjuangan Guru di Daerah Terpencil

Siak(SegmenNews.com)- Mengabdi di daerah terpencil yang terletak di sebuah kampung kecil, jelaslah merupakan sebuah tantangan yang tak mudah dibayangkan dan dilakukan.

Sahril

Selain harus beradaptasi dengan semua keterbatasan fasilitas, masih harus berhadapan dengan kerasnya kehidupan pesisir. Sementara pendidikan, tetaplah jalan terbaik untuk meningkatkan taraf hidup masyarakat.

Keterbatasan tersebut tidak membuat Sahri (52), sosok guru inspiratif, kreatif dan berdedikasi tinggi terhadap dunia pendidikan. Ia adalah seorang guru SD satu atap Kampung Teluk Lanus kecamatan Sungai Apit.

Sahri ditugaskan di Teluk Lanus sejak tahun 2008 silam, yang sebelumnya mengajar di kecamatan Bungaraya. Di sana ia terpanggil mengajar, karena kurangnya tenaga pengajar yang mau ke kampung tersebut.