Iwan Codet, Tersangka Pencurian Mobil dan Brankas di Mandau Dibekuk di Kampar

Bengkalis(SegmenNews.com)- Iwan Ferdinan alias Iwan Codet, tersangka pencurian mobil dan brankas milik perusahaan di Kecamatan Mandau, Bengkalis ditangkap di Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar.

Iwan Codet, Tersangka Pencurian Mobil dan Brankas di Mandau

Kapolres Bengkalis AKBP Abas Basuni, SIK melalui Paur Humas Polres Bengkalis, IPDA Zulkifli, Sabtu (23/9/17) mengatakan, tersangka Iwan Codet ditangkap, Selasa (19/9/ 2017) sekira pukul 20.00 WIB.

Tersangka ditangkap berdasarkan laporan, NO.POL : LP/126/VI/2017/RIAU/BKS/SEK-MDU, tanggal 04 Juni 2017, dan Laporan polisi NO.POL : LP/125/VI/2017/BKS/SEK-MDU, tanggal 02 Juni 2017.

Dari tangan tersangka, barang bukti 1 unit mobil Daihatsu Terios BM 1590 EF dan brankas berhasil diamankan.

“Tersangka dan barang bukti sudah diamankan guna proses hukum selanjutnya,” ujarnya.***(Edi)