37 Pejabat Rokan Hulu Lulus Assesment

Rohul(SegmenNews.com)- Sebanyak 37 pejabat Pemerintahan Kabupaten Rokan Hulu lulus Assesment. 14 dari mereka akan diusulkan menduduki jabatan tinggi pratama.

Damri Harun

Ketua Pansel JPT Pemkab Rohul, Ir Damri Harun, Rabu (18/10/17) mengatakan, dari 63 peserta hanya 37 pejabat yang lulus Assesment.

Panitia masih melakukan rekapitulasi hasil uji kompetensi dan rating. 14 pejabat dengan nilai tertinggi nantinya akan diusulkan kepada Bupati Rokan Hulu, Suparman untuk menduduki jabatan pratama.

“Saat ini Pansel tengah melakukan rekapitulasi hasil uji kompetensi. Nanti kita akan rangking, siapa yang memiliki nilai tertinggi, akan diusulkan pada Bupati,” jelas Damri yang juga menjabat Sekda Rohul.

Dijelaskan Damri, pemilihan pejabat yang akan mengisi jabatan pratama merupakan hak prerogratif Bupati. Tugas tim Pansel hanya bertugas menjalankan tahapan uji komptensi, termasuk mengusulkan tiga nama yang dinilai layak menduduki jabatan eselon II atau pimpinan Organisasi Perangkat Daerah atau OPD.

‎”‎Pengumuman hasil assement akan diumumkan secara terbuka oleh bupati Rohul, dan segera melantik 14 nama yang akan dipilih Bupati Rohul, hal ini dilakukan agar tidak ada yang ditutup-tutupi,” jelas Damri.***(adv/Hms/fit)