Aspirasi Terpenuhi, Warga Rokan Sialang Apresiasi Novliwanda

Rokan Hulu(SegmenNews.com)-Warga Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah Kabupaten Rokan Hulu, menyampaikan rasa terima kasih kepada Novliwanda Ase Pitra ST, anggota DPRD Rohul dapil Kecamatan Rambah. Pasalnya aspirasi warga yang disampaikan selama ini terealisasi.

Anggota DPRD Rohul Novliwanda memberi arahan

Rasa terima kasih ini diaampaikan warga Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah, ketika mengjadiro reses Novliwanda dengan tema “Aspirasi Rakyat Dengarkan, Pahami dan Perjuangkan”, Kamis (14/12/2017).

Aspirasi yang sebelumnya disampaikan dan terealisasi tersebut antara lain pembangunan gedunh SDN 006 Rambah, di Dusun Sei Bungo, Desa Sialang Jaya.

“Kami sangat berterimakasih kepada pak Wanda, walaupun dulunya bapak tidak mendapatkan dukungan suara saat pemilihan legislatif pada tahun 2014 lalu, tapi bapak tetap memberikan perhatian dan memperjuangkan aspirasi kami,” papar Riski salah seorang warga Desa Sialang Jaya.

Pada kesempatan tersebut, warga juga menyampaikan bajwa sekolah tersebut terakhir kali dibangun tahun 1983. Setelah itu tidak ada lagi pembangunan dan perhatian pemerintah terhadap SDN p06 Rambah.

Selama ini pemerintah beralasan sulitnya melakukan pembangunan sekolah itu dikarenakan akses menuju Dusun Sei Bungo yang tidak bisa di lalui mobil, sehingga sulit untuk memasukkan material untuk pembangunan.

Sementara itu, Anggota DPRD Rohul, Novliwanda Ade Putra ST berpandangan, bahwa kewajiban pemerintah adalah memastikan setiap warga negara mendapatkan pendidikan yang baik dan layak. Tidak ada alasan sulitnya akses menuju lokasi tersebut. logika sederhananya, mengapa masyarakat saja bisa membangun rumah disana, dan pada tahun 1983 yang lalu pun sekolah sudah dibangun, tetapi tahun 2017 dimana zaman serba maju dan modern justru beralasan sulit untuk membangun sekolah tersebut.

“ Menurut pandangan kami, rasanya sangat tidak masuk akal alasan seperti itu. Didalam Undang-undang, negara berkewajiban menjamin pendidikan bagi seluruh warga negara Indonesia,” tegas Wanda.***(fitri)