Waduh…Istana Siak Dibakar OTK, Begini Kondisinya

Siak(SegmenNews.com)- Istana Siak dibakar orang tidak dikenal (OTK), Senin (8/1/18) sekitar pukul 14.00 WIB. Beruntung api tidak membakar seluruh isi didalam istana.

Foto beredar di facebook

Api yang diduga disulut menggunakan bensin hanya membakar beberapa pakaian patung simulasi rapat raja dan tirai didalam istana peninggalan Kerajaan Siak Sultan Syarif Kasim.

Baca Juga: Bupati Kutuk Pembakar Istana Siak

Kepala Dinas Pariwisata Siak, Fauzi Asni kepada wartawan mengatakan, peristiwa tersebut cepat diketahui penjaga Istana peninggalan Kerajaan Siak Sultan Syarif Kasim. Sehingga api dapat segera dipadamkan.

Kondisi tirai terbakar didalam istana Siak (foto Facebook)

“Pembakaran itu diduga menggunakan bensin, untungnya petugas yang berjaga langsung memadamkan api,” ujar Fauzi.

Baca Juga: VIDEO: Penampakan Kondisi Istana Siak Pasca Terbakar 

Peristiwa pembakaran ini telah dilaporkan ke pihak berwajib. Saat ini polisi sedang melakukan penyelidikan.***(Rinto)