Alumni SMPN 2 Mandau Rencanakan Reuni Akbar

Mandau (SegmenNews.com)-Alumni SMPN 2 Mandau, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, berencana menggelar reuni akbar dalam waktu dekat. Reuni ini untuk menyambung kembali silaturahmi.

Pertemuan alumni SMPN 2 Mandau membahas rencana reuni akbar

Rencana ini disampaikan dalam pertemuan beberapa alumni SMPN 2 Mandau tahun 1993, baru-baru ini. Hairul Aswadi SH, salah seorang alumni SMPN 2 Mandau, yang ikut dalam pertemuan itu mengatakan, rencana menggelar reuni akbar ini berawal dari pertemuan beberapa alumni dan berbincang bincang setelah sekian lama tidak bertemu.

“Pada pertemuan beberapa teman alumni ini kemudian muncul ide rencana menggelar pertemuan seluruh mantan teman seangkatan sekolah tingkat SMP,” sebutnya.

“Kalau untuk hari ini hanya beberapa orang saja di antaranya Desmalina, Eni Susilawati, Rita harmonis, Iwan Purwanto, Noveri beserta Ridwan Wahyudi. Kalau sebagian kami alumni tahun 1993 sudah ada yang menjadi sebagai guru, pengusaha, security dan ada juga sudah menjadi seorang polisi,” jelas Hairul, yang biasa akrab di Panggil Panglimo Coteh.

Hairul Aswadi menambahkan rata-rata alumni tahunn1993 sudah berumur 40 sampai 42 Tahun, Alumni SMP Negeri 2 Mandau ini, telah banyak menyebar ke berbagai provinsi, seperti Jogjakarya, Kalimantan, dan daerah lainnya.

“Perasaan kami merasa senang jumpa dengan teman-teman ketika masih berseragam dan duduk dibangku SMP dulu setelah beberapa Tahun sudah tidak berjumpa, kami juga berharap tali silaturahmi ini tetap terjalin dengan baik,” pungkasnya.***edi