Siak(SegmenNews.com)- Plt Bupati Siak Drs.H.Alfedri M.Si mengingatkan masyarakat Muslim terutama masyarakat kecamatan Dayun agar meningkatkan kesadaran untuk mengeluarkan Zakat.
Hal itu diingatkannya pada acara pendistribusian Zakat Tahap 1 di masjid Baiturrahman kampung Pangkalan Makmur Kecamatan Dayun, Jumat (06/04/18)
Alfedri menyebutkan, potensi Zakat di Kecamatan Dayun secara keseluruhan cukup besar, karena rata-rata masyarakat Dayun petani Sawit yang sudah berpenghasilan cukup memuaskan, Maka dari itu diharapkan dapat menunaikan zakatnya.
Dikatakan Alfedri, jika pengumpulan zakat semakin meningkat, maka akan lebih banyak warga kita yang kurang mampu akan terbantu.
Lanjut di sampaikannya dalam hal untuk meningkatkan pengumpulan zakat di kabupaten Siak. ini merupakan tugas kita semua saling mengingatkan terutama para camat, kepala kampung, para ustad dan pemuka masyarakat agar secara bersama-sama untuk memberikan sosialisasi serta mengajak para masyarakat terutama masyarakat yang mempunyai penghasilan lebih agar membayarkan zakatnya kepada BAZNAS atau UPZ yang telah di bentuk di setiap kampung.
“Kalau pengumpulan Zakat kita semakin besar, maka tingkat kemiskinan di masyarakat kita juga akan berkurang, apalagi saat ini BAZNAS Kabupaten Siak telah memprogramkan bahwa zakat yang di distribusikan tersebut lebih banyak kepada pola produktif yang bisa menciptakan lahan pekerjajaan baru bagi mustahik yang mau membuka usaha seperti industri Rumah Tangga.
Pola produktif seperti ini merupakan upaya BAZNAS agar zakat yang di salurkan bisa berdaya guna,” tutup Alfedri.***(Rinto)