Rohul(SegmenNews.com)- Puluhan murid Taman Kanak-kanak (TK) Tunas Sawit Indah yang berada di Desa Teluk Aur Kecamatan Rambah Samo Kabupaten Rokan Hulu menerima kunjungan Pasiter Kodim 0313/KPR.
Kegiatan yang dilaksanakan merupakan prongram kerja Komando dalam rangka memperkenalkan Tentara Nasiona Indonesia (TNI) kepada anak-anak pada usia dini.
”Kita berharap, dengan berkunjungnya kami ke TK Tunas Sawit Indah. Kedepan, kiranya dapat menumbuhkan rasa minat anak-anak kita untuk mau bekerja menjadi seorang Tentara”, kata Pasiter Kodim 0313/KPR Kapten Arm Alza Septendi yang didampingi Bati Puanter Serma Tedi Setiadi, Kamis (09/08/2018).
Tidak sampai disitu, Kapten Arm Alza Septendi, juga memperagakan yel-yel kepada anak-anak TK Tunas Sawit Indah.
”Sengaja saya peragakan Yel-yel kepada anak-anak. Tujuanya, supaya menambah semangat akan kecintaan kepada Tentara dan terlebih kepada bangsa dan Negara Republik Indonesia”, Imbunya.
Setelah memperkenalkan TNI kepada anak TK Tunas Sawit Indah, Pasiter Kodim 0313/KPR Kapten Arm Alza Septendi langsung menuju ke Kantor Koramil 02 Rambah. Dimana, dalam rangka memberikan pengarahan kepada seluruh Bintara Pembina Desa (Babinsa) yang berada di Koramil 02 Rambah.
Dalam pengarahanya, Kapten Arm Alza Septendi menekankan agar Bintara Pembina Desa yang mempunyai Desa binaan masing-masing dapat bekerja dengan baik.
”Babinsa itu harus bekerja dengan baik. Jika melaksanakan Komunikasi sosial kepada warga, bersikap serta berperilakulah dengan sopan kepada masyarakat. Kita harus baik-baik dengan masyarakat,” tegas Kapten Arm Alza Septendi.
Alza Septendi) mengingatkan kepada para Babinsa, untuk selalu menghindari pelanggaran, baik dalam tutur bahasa maupun dalam berkendaraan berlalu lintas di jalan raya.
”Saya himbau kepada para Babinsa, untuk dapat menghindari pelanggaran-pelangaran. Baik dalam tutur bahasanya, sikap, maupun dalam melaksanakan berlalu lintas di jalan raya. Memang selama ini Babinsa belum ada melakukan pelanggaran dalam berlalu lintas, tapi semuanya itu harus kita ingatkan kembali”, berangnya.
Lanjutnya, untuk menunjang kegiatan kita sehari-hari, saya harapkan para Babinsa dapat selalu beribadah serta dapat menjaga kesehatan perorangan dan ikuti Intruksi dari Komando atas”, tutup Pasiter Kodim 0313/KPR Kapten Arm Alza Septendi.***(fit)