Kuansing(SegmenNews.com)- Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kuansing menyatakan, kegiatan fisik sarana dan prasarana di instansinya mencapai 34,22 persen.
Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Sartian,ST M.Si, Kamis (20/9/18), menyatakan progres pekerjaan tersebut terlihat saat kunjungan kelapangan.
Kegiatan di bidang sarana prasarana mulai dari Pembangunan fisik, rehab sekolah sampai ke pengadaan meubiler dan lainnya saat ini telah mencapai 34,12 persen.
Artinya, kata Sartian, seluruh kegiatan sudah berjalan, kegiatan fisik sekolah dilapangan rata rata sudah sampai ke pemasangan dinding, bulan depan beberapa kegiatan fisik sudah mulai melakukan pengecoran ring balok dan pemasangan atap
Selanjutnya kata Sartian melihat perkembangan kegiatan dilapangan kita optimis seluruh pekerjaan bisa selesai tepat waktu, sesuai pantauan di lapangan para rekanan yang memiliki kontrak terlihat serius menyelesaikan seluruh kegiatan yang dilaksanakan, terlihat memacu kemajuan bobot pekerjaan untuk menyelesaikan pekerjaan tepat waktu.
” Ya hasil kunjungan kita ke lapangan, alhamdulillah seluruh pekerjaan fisik di lapangan telah berjalan, saat ini kegiatan fisik pembangunan sekolah rata rata mencapai 34.12 persen, artinya kemajuan fisik dilapangan sudah sampai pemasangan dinding, bulan depan sudah mulai pasang reng balok dan atap,” ungkap Sartian.
Harapan kita jelas Sartian, seluruh pekerjaan dapat selesai tepat waktu, dan dengan kualitas sesuai rencana.
Sebagaimana kita ketahui saat ini ada 11 paket kegiatan fisik sekolah yang terbilang besar karena ini melalui proses tender, sesuai pantauan dilapangan ke sebelas paket tender ini semuanya rata rata telah mencapai bobot 34,12 persen. Kita terus dorong seluruh rekanan untuk bekerja maksimal, agar seluruh pekerjaan dapat selesai tepat waktu,” pungkas nya.***(lie/FLM)