Perusahaan di Pelalawan Minim Salurkan Bantuan Korban Banjir

Perusahaan di Pelalawan Minim Salurkan Bantuan Korban Banjir

Pangkalan Kerinci(SegmenNews.com)- Hingga saat ini tujuh Kecamatan di Kabupaten Pelalawan dilanda musibah banjir. Namun bantuan kepada masyarakat terdampak banjir belum maksimal.

Sejauh ini, masih ada tiga kecamatan yang belum tersentuh bantuan dari pemerintah, dengan alasan masih dalam pendataan.

Mirisnya, dari data Dinas Kesejahteraan Sosial (Diskessos) Pelalawan, dari 60 lebih perusahaan besar yang beroperasi di Kabupaten Pelalawan, baru satu perusahaan yang peduli dan menyalurkan bantuannya kepada masyarakat terdampak banjir.

“Sampai saat ini, hanya satu perusahaan (pihak ketiga-red) yang memberikan bantuan korban banjir, yang kita dampingi,” ungkap Kabid Perlindungan dan Jaminan Sosial Alamsyah Lois Sagaf kepada SegmenNews.com, Rabu (5/12/18).

Hal sanada juga disampaikan Agus (50) warga Desa Petodaan, Kecamatan teluk Meranti kepada SegmenNews.com, walaupun banjir telah merendam puluhan rumah dan masyarakat sudah banyak mengungsi. Namun sampai saat ini belum ada solusi maupun bantuan untuk dampak banjir tersebut.

“Iya, banjir sudah merendam puluhan rumah disini (Petodaan-red). Untuk bantuan sampai sekarang belum ada sampai ke kami, apalagi dari perusahaan, sama sekali belum pernah kami terima, padahal untuk anak-anak mau pergi sekolah saja susah karena dalamnya air, banyak membuat honda anak-anak tersebut mati,” ungkapnya.***(Ris)