Objek Wisata di Rohul Ini Jadi Pilihan Liburan Warga Provinsi Tetangga

Rohul(SegmenNews.com)- Masyarakat dari Provinsi tetangga seperti Provinsi Sumatera Barat dan Sumatera Utara kerap berkunjung ke Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau untuk menikmati berbagai objek wisata seperti wisata alam dan religi.

Terutama di masa liburan. Masyarakat lokal dan provinsi tetangga tersebut sebut memadati objek wisata, seperti objek wisata air panas, danau cipogas dan wisata religi menara Masjid Islamic Center PasirPengaraian.

Hal itu dipaparkan oleh Kadis Pariwisata dan kebudayaan (‎Disparbud) Rokan Hulu (Rohul), Drs. Yusmar, M.Si.

Berikut Foto Objek Wisata di Rohul:

Masjid Islamic Center

Masjid Islamic Center Rokan Hulu

Masjid IslamicICenter berarad diJalan Tuanku Tambusai KM.4, Pematang Berangan, Rambah. Masjid megah itu dibangun di awal tahun hijriah dan di penghujung tahun masehi, tepatnya  Senen 1 Muharram 1429 H  bersamaan dengan 29 Desember 2008  M. Masa kepemimpinan Bupati Rokan Hulu  Drs.H. Achmad, M.Si.

Hapanasan

Objek wisata Hapanasan (air panas)

Lokasi wisata air panas Hapanasan ini terletak di Kawasan Wisata Gunong Bonsu, Kecamatan Rambah, atau berjarak sekitar 9 km dari pusat Kota Pasir Pangarayan.

Danau Cipogas

Danau Cipogas (foto: Instagram)

Pada danau cipogas terdapat bendungan bendungan kaiti yang memiliki bebatuan bebatuan yang besar dengan aliran sungai dari kaki bukit haorpit yang terjal dan berbatu, konon dahulu kala tempat ini merupakan tempat yang dijadikan oleh petua petua melakukan semedi.

“Kita sempat kewalahan, karena sempat menimbulkan antre yang cukup panjang saat wisatawan hendak menaiki menara Islamic, namun tetap lancar dan aman,” kata Yusmar belum lama ini.

Dijelaskannya, untuk objek  wisata Danau Cipogas pihaknya sudah menyiapkan spot foto baru, seperti spot foto bentuk love, dan rumah pohon yang baru saja dibuat oleh Disparbud dalam menghadapi liburan natal dan tahun baru.

“Alhamdulilah, para pengunjung menyambut antusias apa yang kita sajikan, bahkan mereka  terlihat ‎ senang ada tempat foto-foto baru,” ujarnya.

Kita terus melakukan pembenahan objek wisata di Rohul dan mengangkat potensi wisata lainnya.***(fit)