Pelalawan(SegmenNews.com)- Untuk memantapkan persiapan penilaian Desa binaan dalam program Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat (P2WKSS) tingkat Provinsi Riau yang ditunjuk pada Desa Tanjung Kuyuh Kecamatan Pangkalan Lesung tahun 2019, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Pelalawan rapat persiapan penilaian, Kamis (1/8/19) siang.
Rapat persiapan yang dipimpin oleh Staff Ahli Bupati Pelalawan Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) dan Ekonomi Masyarakat dr Endid Romo Pratikyo ini, dilaksanakan diruang rapat Bupati Pelalawan, Lantai II kantor Bupati Pelalawan.
Staff Ahli Bupati Pelalawan Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) dan Ekonomi Masyarakat dr Endid Romo Pratikyo kepada SegmenNews.com mengatakan rapat ini diharapkan bisa menyamakan persepsi antara dinas dengan stakeholder terkait lainnya.
“Saya minta program yang sudah baik dipertahankan dan yang belum ditingkatkan. Semoga kegiatan program terpadu P2WKSS tahun ini ada yang berbeda. Semuanya harus betul-betul direncanakan dengan baik, sehingga output dan outcome-nya bisa terukur dan terlihat. program terpadu P2WKSS merupakan kegiatan terintegrasi atau terpadu, artinya tidak bisa jalan sendiri-sendiri,” ucapnya
Sementara itu, Kepala Dinas P3AP2KB Kabupaten Pelalawan Dahnil didampingi Kabid Kesetaraan Gender DP3AP2KB Kabupaten Pelalawan Prima Merdekawati SKep MKes menambahkan, bahwa rapat koordinasi P2WKSS merupakan persiapan penilaian tim P2WKSS Provinsi Riau. Penilaian lomba akan digelar pada bulan September mendatang. Jelang dilakukan penilaian tersebut, pihaknya terus melakukan sinkronisasi bersama dinas terkait yang terlibat dalam mensukseskan lomba seperti Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Pendidikan, Dinas Perkebunan dan Peternakan serta Dinas Perikanan dan Kelautan.
“Jadi tujuan rakor P2WKSS adalah untuk saling menginformasikan dan mengkoordinasikan intervensi kegiatan antar tim P2WKSS. Melalui rakor ini diharapkan tepat guna, efektif, dan efisien. Kalau untuk masalah kendala sebelum penilaian, ada beberapa kegiatan yang kita lakukan tidak bisa direalisasikan oleh dinas terkait, tapi dengan segala upaya yang dilakukan kendala tersebut sudah bisa diatasi. Target kita tahun ini meraih juara satu,” tandasnya.***(Ris)