Waduh, Positif Covid-19 di Meranti Bertambah

Meranti(SegmenNews.com)-Positif Covid-19 di Kepulauan Meranti bertambah menjadi dua orang. Keduanya merupakan hasil tracing dari cluster kepulangan santri dari Jawa Timur.

Kepada awak media, Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kepulauan Meranti, dr H Misri Hasanto menyatakan, positif Covid-19 bertambah menjadi dua orang.

Dijelaskannya, dia adalah IM laki-laki berusia 16 tahun warga Desa Bandul, Kecamatan Tasik Putripuyu. Sebelumnya IA berusia 19 tahun juga dari wilayah yang sama.

Dikatakan Misri, IM sempat diminta mengisolasikan diri secara mandiri di rumah. Dia juga diketahui merupakan ODP dari kluster magetan yang sama dengan I (19) yang pertama dinyatakan terjangkit Covid 19.

“Positif kedua ini sebelumnya bukan PDP. Tapi ODP, beberapa waktu lalu kondisinya sehat dan diperbolehkan pulang. Namun untuk uji swab sampel lendir tenggorokannya kita ambil dan dibawa ke Provinsi. Ternyata hasilnya positif,” sebut Misri.

Untuk penanganan kata Misri, Tim Covid-19 Kepulauan Meranti telah berhasil menjemput yang bersangkutan. Kini, IM telah diisolasi di RSUD Kepulauan Meranti. Sedangkan keluarganya diisolasi di Gedung Balai Latihan Kerja (BLK).

Sebelumnya IM dinyatakan ODP karena berasal dari cluster Magetan bersama dengan 12 orang lainnya. Namun setelah pemeriksaan menggunakan rapid test IM dinyatakan negatif dan tidak memiliki gejala sehingga diperbolehkan pulang.

Namun Misri menyebutkan, seluruh ODP dari kluster Magetan tidak hanya diperiksa menggunakan Rapid test tapi juga diuji melalui SWAB.

“Yang cluster magetan beda dengan yang lain, pemeriksaannya tetap SWAB. Waktu pemeriksaan rapid test negatif, makanya tidak dirawat. Setelah di-SWAB ternyata hasilnya positif,” jelas dia.***(Ags)