LAM Meranti Gelar Tes Food Berbasis Sagu di Taman RTH Selatpanjang

Meranti(SegmenNews.com)-Setelah beberapa hari lalu diresmikan Bupati Kepulauan Meranti, Taman RTH ( Ruang Terbuka Hijau ) LAMR, Jalan Dorak, Selatpanjang, Kabupaten Kepulauan Meranti, resmi dibuka untuk umum.

Beberap item seperti pusat jajanan foodcourd pun akan segera dioperasikan setelah pengelolan diserahkan kepada LAMR Meranti melalui badan usaha milik LAMR Meranti melalui SK Bupati.

Mengacu kepada hal tersebut, LAM Meranti pun langsung menggelar tes food bagi pedagang yang akan mengisi kios.

Saat dijumpai awak media dilokasi sabtu (22/8/2020), Ketua LAMR Meranti Datok Muzamil Baharudin mengatakan, “Hal ini kami lakukan agar mendapatkan kios yang menjual pengelolaan berbasis sagu terbaik, maka dari itu kami lakukan tes food terhadap rasa dan penyajian agar sesuai dengan standar,”ucapnya.

Sambungnya lagi “Kita juga menargetkan awal september nanti akan membuka rumah adat LAMR untuk masyarakat umum, dimana nantinya masyarakat bisa berfoto menggunakan pakaian adat melayu klasik serta dijual berbagai pernah pernik adat lainya seperti tanjak,”

“Belum kemeranti kalau belum ke taman LAMR ini, yang mau kita gaungkan, Seperti istana maimun di kota medan, Kami berharap ini juga akan menjadi ikon baru dimeranti.” Pungkasnya.(Ags)