Surabaya(SegmenNews.com)- Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Suharyanto mengapresiasi adanya penyaluran bantuan obat dari pihak PT Dexa Medica dan Grand
Mansion Hotel, Surabaya.
Penyaluran bantuan berupa obat dan alat kesehatan itu, dilakukan secara
simbolis di ruang Hayam Wuruk, Makodam V/Brawijaya. Rabu, 20 Januari 2021 siang.
“Ini hal yang luar biasa bagi Kodam V/Brawijaya. Mudah-mudahan di tahun
2021 ini, situasi ini bisa normal kembali,” katanya.
Ia mengungkapkan jika bantuan yang diserahkan ke pihak Kodam itu,
nantinya akan dibagikan ke tenaga kesehatan, prajurit dan masyarakat.
“Obat yang disalurkan ini dalam bentuk herbal berupa stimuno,” bebernya.
Suharyanto mengungkapkan, obat yang disalurkan oleh pihak Dexa Medica
ini diyakini mampu meningkatkan daya imun tubuh. “Stimuno ini bagus
untuk imun tubuh. Ini sangat dibutuhkan di tengah pandemi,” ungkap
(Pendam V/Brawijaya).(rls/Kapendam V/Brawijaya, Kolonel Arm Imam Haryadi)