Bank BJB Raih Predikat Bank dengan Kinerja Terbaik di Gatra Awards 2021

Bank BJB Raih Predikat Bank dengan Kinerja Terbaik di Gatra Awards 2021

Jakarta(SegmenNews.com)- Salah satu perusahaan media massa ternama di Indonesia, GATRA Media Group, memberikan penghargaan kepada bank bjb sebagai “Bank dengan Kinerja Terbaik dalam Upaya Percepatan Pemulihan Ekonomi Nasional”.

Penghargaan tersebut diberikan dalam acara Gatra Awards 2021: “Ikon Prestasi Anak Negeri di Masa Pandemi” di Soehana Hall The Energy Building, Jakarta Selatan pada Rabu 1 Desember 2021.

Bank BJB Raih Predikat Bank dengan Kinerja Terbaik di Gatra Awards 2021

Gatra Awards 2021 adalah bentuk apresiasi GATRA Media Group kepada institusi negara dan swasta serta lndividu atau kelompok yang menginspirasi masyarakat dengan kontribusi positif berupa ide, gagasan serta program.

Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Direktur Konsumer dan Ritel bank bjb Suartini. Dalam sambutannya ia mengucapkan terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada bank bjb dan menambahkan penghargaan tersebut akan menjadi pemicu semangat untuk terus berperan aktif dengan menjalin sinergi dengan berbagai pihak untuk mempercepat pemulihan ekonomi nasional.

“Penghargaan ini akan menjadi pembuktian tersendiri atas kerja keras bank bjb dalam mempertahankan kinerja terbaik sekaligus memberikan kontribusi semaksimal mungkin bagi perkembangan daerah,” kata Suartini.

bank bjb akan terus bersinergi dengan BPD lainnya agar dapat berkembang bersama dan selalu berpartisipasi dalam membangun daerah masing-masing, serta mengembalikan pertumbuhan ekonomi yang sempat terdampak akibat pandemi.***(rls)