Pelalawan(SegmenNews.com)– Pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1443 H/2022 M kali ini, Pemerintah Pelalawan qurban atau memotong hewan jenis Sapi sebanyak 11 ekor yang terdiri dari 10 dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan 1 ekor dari korporasi yang beroperasi di Kabupaten Pelalawan, Riau.
Pemotongan hewan qurban yang dilaksakan pada Senin 11 Juli 2022 atau hati ke dua Idul Adha, di Mesjid Ulul Azmi Pangkalan Kerinci, Kabupaten Pelalawan turut disaksikan Bupati Pelalawan H Zukri Misran, Wabup Nasarudin, dan OPD dilingkup Pemkab Pelalawan.
“Tahun ini kita memotong hewan qurban janis sapi sebanyak 11 ekor, 10 dari OPD Pemkab dan 1 ekor dari RAPP. Dari ini kita sudah menyiapkan 1300 kupon untuk realisasi daging qurban nantinya,” ungkap Bupati Zukri melalui Kepala Bagian Kesejahteraan Sosial (Kesra), Amri Juharsa.
Dan daging qurban ini, kata Kabag Amri, nantinya akan di reaslisasikan untuk masyarakat honorer dilingkungan Pemkab Pelalawan.
“Sekitar 800 kupon akan diserahkan ke masyarakat di tiga Kelurahan seperti Kerinci Timur, Kota dan Barat. Sedangkan lebih kurang 500 kupon daging akan di realisasikan ke honorer kebersihan di Dinas Lingkungan Hidup, PUPR, Kantor Bupati Pelalawan,” pungkasnya mengakhiri.
Usai pemotongan hewan qurban, Pemkab Pelalawan yang hadir bersama panitia makan bersama sebelum penyerahan kupon daging qurban.***(Ikii)