DPRD Rokan Hulu Paripurna KUA-PPAS Tahun 2023

Rohul(SegmenNews.com)- DPRD Kabupaten Rokan Hulu melaksanakan Paripurna Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) tahun anggaran 2023, Senin (25/6/2022).

Dalam Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Nofliwanda Ade Putra te sebut, Sekda Muhammad Zaki menyampaikan 5 program prioritas pembangunan daerah.

Lima program prioritas yang disampaikan Sekda yakni, peningkatan kualitas sumberdaya manusia melalui pemenuhan dan peningkatan akses dan mutu pendidikan dan kesehatan, dan kedua pembangunan sektor-sektor strategis ekonomi lokal menopang perekonomian daerah untuk dapat bersaing dan menurunkan kemiskinan.

Lanjutnya, ketiga pemenuhan infrastruktur dasar pedesaan dan peningkatan kualitas infrastruktur perkotaan sesuai tata ruang dan lingkungan hidup, keempat peningkatan kualitas kehidupan masyarakat yang harmonis aman dan tentram berlandaskan adat dan budaya serta agama yang berbeda, dan terakhir kelima peningkatan kualitas pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang baik serta menjamin kehidupan politik dan penegakan hukum.

Dikatakannya kemampuan keuangan APBD Rohul tahun lalu 1 triliun 50 miliar tahun ini meningkat menjadi 1 triliun 65 miliar.

Rapat paripurna ini ditutup dengan penyerahan penyampaian KUA-PPAS oleh Sekda Rohul M. Zaki kepada ketua DPRD Rohul Nofliwanda Ade Putra dan berikut galeri fotonya.(Galeri Foto)

Berikut Galeri Fotonya:

Penyerahan penyampaian KUA-PPAS Tahun 2023 oleh Sekda kepada Ketua DPRD
Suasana DPRD Rokan Hulu Paripurna KUA-PPAS Tahun 2023
DPRD Rokan Hulu Paripurna KUA-PPAS Tahun 2023 dipimpin Ketua Nofliwanda Ade Putra
OPD menghadiri Paripurna KUA-PPAS Tahun 2023

Sekda Muhammad Zaki
Sekda menyampaian KUA-PPAS Tahun 2023