Mudahan Layanan Masyarakat, BRK Syariah Buka Kantor Capem di Kota Lama-Rohul

Mudahan Layanan Masyarakat, BRK Syariah Buka Kantor Capem di Kota Lama-Rohul

Rohul(SegmenNews.com)- Komitmen Bank Riau Kepri (BRK) Syariah dalam memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat tidak hanya sekedar slogan saja. Nasabah dari Kota Lama yang dulunya harus ke Pasir Pangaraian untuk mendapatkan layanan jasa perbankan dari BRK Syariah, kini tidak perlu lagi karena sudah ada Kantor BRK Syariah Cabang Pembantu (Capem) Rohul Kota Lama yang berlokasi di Jalan Raya Kota Lama – Ujung Batu.

Kantor Capem Rohul Kota Lama ini Syariah diresmikan oleh Bupati Kabupaten Rokan Hulu Sukiman yang ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita bersama Plt Kepala OJK Provinsi Riau, Endang Nuryadin dan Direktur Dana dan Jasa BRK Syariah, M.A. Suharto, Selasa.

Dikatakan Bupati Rohul Sukiman, kehadiran Kantor Capem Rohul Kota Lama BRK Syariah ini dapat membantu masyarakat yang berada di sekitar Desa Kota Lama dalam memberikan layanan jasa keuangan di bidang perbankan. Selanjutnya BRK Syariah di Kota Lama ini dapat mengembangkan perekonomian sekitar.

“Harapan kita, tentunya BRK Syariah Rohul Kota Lama ini dapat membantu perkembangan ekonomi masyarakat kita khususnya disekitar Kota Lama.  Selama ini mungkin masyarakat kita yang memerlukan masalah perbankan harus jauh-jauh pergi ke Ujung Batu kemudian ke Pasir Pangaraian, sekarang cukup di Kota Lama saja,” ujar H. Sukiman.

Dalam kesempatan itu, Plt Kepala OJK Provinsi Riau, Endang Nuryadin memberikan apresiasi kepada BRK Syariah yang telah mendirikan Kantor Cabang Pembantu di Kecamatan Kunto Darussalam, Desa Kota Lama. Keberadaan BRK Syariah Rokan Hulu Kota Lama ini diharapkan bisa menambah pelayanan perbankan kepada masyarakat untuk di tingkat desa.

“Kantor Cabang Pembantu BRK Syariah Rokan Hulu Kota Lama ini, diharapkan dapat terus mendukung pembangunan di daerah, khususnya di Kabupaten Rokan Hulu,” ujar Endang Nuryadin

Sementara itu, Direktur Dana dan Jasa BRK Syariah, M.A. Suharto dalam sambutannya menyampaikan, berdirinya Kantor Capem BRK Syariah Rohul Kota Lama dapat memberikan manfaat besar serta membangun perekonomian bagi masyarakat Rokan Hulu khususnya yang berada di Kota Lama.

“Dengan adanya Kantor Capem Rohul Kota Lama ini, BRK Syariah dapat semakin mendekatkan layanan kepada masyarakat dan turut berkontribusi dalam mendorong pertumbuhan ekonomi. Kami berharap seluruh masyarakat khususnya dari Kota Lama dapat memanfaatkan berbagai layanan perbankan BRK Syariah dengan maksimal,” harap Suharto.

Turut hadir pada agenda tersebut Anggota DPRD Kabupaten Rokan Hulu, Pemimpin Divisi Sekretariat Perusahaan BRK Syariah, Edi Wardana, Branch Manager BRK Syariah Pasir Pangaraian, Andi Gunawan, Seluruh Pemimpin Cabang Pembantu dan Pemimpin Kedai di Kabupaten Rokan Hulu.***(inf)