Cegah PMK di Rohul, Disnakbun Siapkan 5000 Dosis Vaksin

Cegah PMK di Rohul, Disnakbun Siapkan 5000 Dosis Vaksin

Rohul(SegmenNews.com) – Guna mencegah penularan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Rokan Hulu, Dinas Peternakan dan Perkebunan (Disnakbun) saat ini menunggu 5000 dosis vaksin yang akan dikirim pemerintah pusat secara bertahap.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Disnakbun Rohul, CH Agung Nugroho SP MM melalui Kepala Bidang Peternakan Disnakbun Rohul, Ir Doni S Pt M Pt kepada SegmenNews.com, Sabtu, 1 Februari 2024. Dikatakannya, berdasarkan hasil rapat koordinasi bersama Pemerintah Provinsi Riau beberapa hari lalu, Pemkab Rohul dialokasikan sebanyak 5000 dosis vaksin guna mencegah penyakit PMK bagi hewan ternak sapi dan kerbau.

“Saat ini kami masih menunggu vaksin yang akan di berikan Pemerintah pusat direncakan akan diberikan sebanyak 5000 dosis, semoga secepatnya dapat direalisasikan vaksinasi kepada masyarakat Rokan Hulu,” ujar Kabid.

Kabid Peternakan menambahkan pihaknya berkordinasi bersama Pemprov Riau mencegah penularan virus PMK dengan memperketat lalulintas hewan ternak di Rohul.

“Kita berkordinasi bersama Pemprov mencegah penyakit PMK dengan melakukan check point di Kecamatan Tambusai, nantinya hewan ternak sapi dan kerbau yang akan masuk ke Rohul, dilakukan pengecekan terlebih dahulu,” tambahnya.

Ciri ciri penyakit PMK lanjut Doni, hewan ternak seperti sapi dan kerbau mengalami demam, mengeluarkan liur, disekitar area mulut mengalami lepuhan dan kuku yang terkelupas.

“Penyakit PMK sendiri dapat disembuhkan dengan cara pemberian antibiotik, vitamin, kuku mulut yang sakit dilakukan pengobatan dan pengamatan berkelanjutan oleh tim Disnakbun,” sambungnya.

Ia berharap kepada masyarakat agar menahan diri untuk membeli hewan ternak sapi, kerbau dari luar Kabupaten Rokan Hulu dan melaporkan jika hewan ternak mengalami gejala penyakit PMK.***