Pekanbaru (SegmenNews.com)- Asisten Bidang Pembangunan Ekonomi dan Kesra Setdarov Riau Emrizal Pakis optimis merebut pengelolaan ladang minyak di Blok Siak. Keyakinan itu, didasari atas usaha maksimalnya usaha Pemprov dalam melakukan persiapan.
Menurut Emrizal, Pemprov sudah menyodorkan proposal ingin mengelola ladang minyak Blok Siak pada Januari 2013 lalu. Saat ini proposal tersebut sudah berada di Kementerian Energi Sumber Daya Miniral (ESDM).
“Kita pasti optimis, usaha kita inikan bukan saat ini saja, tetapi sudah lama bahkan sebelum proposal itu kita serahkan ke Kemen ESDM lagi,” kata Emrizal.
Ketika ditanya sejauh mana usaha lobi yang sudah dilakukan, Emrizal tidak merincikan. Namun katanya, dengan telah disampaikan proposal pengelolaan ladang minyak tersebut, merupakan satu usaha awal yang sudah dilakukan Pemprov.
Emrizal membantah kalau Riau Petroleum tidak siap untuk mengelola ladang minyak Blok Siak. Menurutnya, BUMD dengan didorong pemerintah, pasti sudah mempersiapkan tenaga ahli, baik dalam hal perminyakan, mau pun sumber daya manusia lainya, termasuk peralatan.(rgi/mtr)