Ketum FIB Juara I Karya Tulis PT.Inalum dan Balitbang Sumut

Zakarias Situmorang-INALUM
Zakarias Situmorang-INALUM

Medan (SegmenNews.com)- PT Inalum (Persero) bekerjasama dengan Balitbang Provinsi Sumatera Utara (Sumut) menggelar seminar lomba karya tulis ilmiah, Rabu (28/01/15) di Hotel Grand Antares Jalan Sisingamangaraja Medan.

Seminar tersebut mengangkat thema ‘Mewujudkan Industri Hilir Aluminium dan Kemandirian Energi Listrik Untuk Penguatan Ekonomi Provinsi Sumatera Utara’.

Kepala Balitbang Provsu, H Alwin, M.Si didampingi Manager Pemberdayaan Masyarakat PT. Inalum, Arfan Iqbal Harahap, SE, Ketua Panitia Seminar, Azizul Kholis, SE, M.Si, dan Ketua Dewan Juri juga Ketua Dewan Riset Daerah Sumut, Ilmi Abdullah, M.Sc menjelaskan, seminar ini merupakan tahapan akhir dari lomba karya tulis ilmiah PT Inalum yang telah dilaksanakan sejak Juli 2014.

“Dari tahapan awal undangan pemakalah (call paper), seleksi dan review paper dan akhirnya tahapan presentase/ekspose oleh sepuluh peserta yang telah ditetapkan sebagai finalis oleh tim juri,” tutur Alwin.

Dalam lomba karya tulis ilmiah ini dimenangkan oleh Dr. Zakarias Situmorang, MT dengan mengangkat judul: Hybrid Energi Pendukung Pembangkit Listrik Mikro Hydro di aliran Sungai Asahan.

Sementara itu, Ketua Umum Forum IHAN Batak, Zakarias mengatakan, persoalan krisis listrik yang terjadi bahwa ketersediaan listrik saat ini belum sebanding untuk memenuhi permintaan dan pertumbuhan konsumsi listrik yang terus mengalami kenaikan setiap tahunnya, dan dari permasalahann listrik ini muncul masalah baru lainnya dimana Badan Penanaman Modal dan Provinsi (BPMP) Sumatera Utara mengejar target realisasi investasi Rp. 13,1 Triliun tetapi terkendala karena krisis Medan Energi.

Lebih lanjut dia mengatakan dalam karya tulis ilmiahnya dengan potensi sungai asahan yang mempunyai debit air yang cukup deras dan daerah aliran sungai cukup ideal untuk membuat Pembangkit Listrik Tenaga Mini Hydro bisa menjadi solusi dalam kekurangan energi listrik, dan sangat kaya dengan sumber energi terbarukan, dan tujuan dari riset ini adalah untuk mengintegrasikan teknologi tenaga angin dan surya sebagai alternatif energi terbarukan.

Dengan memaksimalkan pemanfaatan sumber energi mikro hydro pada aliran sungai Asahan, dengan maksud pengamanan pasokan energi.

Deputy General Manager Umum & CSR (Corporate Social Responsibility), Djoko W Laksono secara terpisah mengatakan, paper yang dipresentasekan tersebut akan diterbitkan oleh Balitbang Sumut dalam bentuk buku, yang nantinya disebarluaskan kepada semua pihak khususnya kalangan akademisi sebagai bentuk per-wujudan kegiatan CSR perusahaan di bidang pendidikan.***(Janner Simarmata)