Rokan Hulu (SegmenNews)- Badan Pelayanan Terpadu Perizinan dan
Penanaman Modal (BPTPPM) Rohul, Senin (18/2), menerima penghargaan ISO
9001-2008, merupakan penghargaan dari pusat berupa standart pelayanan
pelayanan terpadu yang diserahkan Wakil Bupati (Wabup) Ir H Hafith
Syukri MM disela-sela peringatan hari Kesadaran Nasional, Februari
2013 di halaman kantor Bupati Rohul.
Sertifikat ISO 9001-2008, merupakan penilaian terhadap pelayanan
Terpadu dan penilaian dalam pelaksaaan program Paten, dilaksanakan di
Kecamatan Rohul, BPTPM Rohul degan pemenang I Kantor Camat Rambah
Samo, kemudian Pangaran Tapah Darussalam dan menyusul Kecamatan Ujung
Batu.
Penilaian itu dilakukan menurut Wabup, sebagai motivasi bagi setiap
kecamatan melaksanakan program Paten. Para pemenang mendapatkan piagam
dari BPTPM.
“Ini bentuk penghargaan bagi kecamatan dalam program Paten, sebagai
pelayanan terpadu perizinan ke masyarakat,” ungkap Wabup
Dalam kegiatan hari kesadaran Nasional, yang dihadiri sejumlah pejabat
Forkompinda Rohul, para kepala dinas, badan dan kantor, TNI maupun
Polri. Wabup dalam arahannya mengatakan, dengan disiplin menimbulkan
kesadaran, dalam membantu korban banjir, saat ini banjir melanda
Rohul.
Dengan kesadaran tinggi, diharapkan muncul rasa sosial tinggi, baik
terhadap masyarakat lainnya, sehingga berharap hal itu memunculkan
sosial di masyarakat. (adv/humas)