Raih IPK Tertinggi, Rektor UPP Berharap Pemkab dan Perusahaan Beri Peluang Kerja Buat Neneng

Rohul(SegmenNews.com)- Neneng Lela Nurhikmah SPd, peraih IPK tertinggi mencapai 3.94. Untuk itu, Rektor Universitas Pasir Pengaraian, Kabupaten Rokan Hulu, dr.Adolf Bastian berharap Pemerintah dan perusahaan membuka peluang kerja buat Neneng.

Adolf Bastian berharap,dengan dipekerjakannya mahasiswa terbaik, akan mampu memberikan kemajuan terhadap Kabupaten Rokan Hulu.

“Saya harap agar pemerintah dan perusahaan di Rokan Hulu memberikan kesempatan kerja bagi mahasiswi ini,” sampai Adolf dihadapan wakil Bupati Rokan Hulu, Sukiman saat wisuda mahasiswa UPP, Rabu (25/10/17).

Dalam wisuda mahasiswa UPP ke XI ini, mengukuhkan 245 dari 7 prody. Wisuda yang dilaksanakan untuk SI dan Diploma III.***(fit)