Siak(SegmenNews.com)- Kabupaten Siak kembali peroleh penghargaan sebagai kabupaten peduli HAM. Penghargaan ini diberikan untuk yang ke tiga kalinya yang akan di terima oleh Bupati Siak pada bulan Desember 2017 mendatang.
Asisten Admintrasi Umum Setda Kabupaten Siak H. Jamaluddin, Senin (13/11/2017) mengatakan, keberhasilan Kabupaten Siak menerima penghargaan sebagai kabupaten peduli HAM tahun 2017 ini, merupakan kerja bersama sebagai panitia RANHAM.
“Kedepan kita perlu meningkatkan kerja keras agar kita senantiasa memberikan perhatian dan peduli terhadap hak asasi manusia ini di Kabupaten Siak,” sampainya
Adapun yang menjadi lingku hak asasi manusia ini adalah hak atas kesehatan, hak atas pendidikan, hak atas perempuan dan anak, hak atas kependudukan, hak atas pekerjaan, hak atas perumahan yang layak, serta hak atas lingkungan yang sehat.
“Dari kriteria yang telah ditetapkan alhamdulillah siak sudah terpenuhi, hanya saja pada tahun 2017 ini panitia penilaian memperluas lingku kreterianya sehingga kita meminta kepada pimpian OPD yang masuk dalam kreteria tersebut untuk dapat memberikan data agara apa yang di minta oleh tim penilai dapat kita sampaikan sebagai bahan penilaian tahun 2018 ,” terang Jamal.***(Rinto)