
Teluk Kuantan(SegmenNews.com)- Kantor Dinas Sosial Pemberdayaan masyarakat dan Desa Kabupaten Kuantan Singingi terbakar, Rabu (22/8/18) sekitar pukul 07.00 WIB.
Kejadian tersebut di lihat oleh salah seorang staf damkar Pemkab Kuansing Sdr. Indra sedang lewat di komplek perkantoran bupati sekitar pukul 07.00 pagi dan melihat ada api membesar dari arah kantor dinas Sosial, kemudian Sdr. Indra mendatangai kantor Damkar dan memberitahukan petugas piket Damkar bahwa Kantor Dinas Sosial kebakaran dan segera meluncur ke kantor Dinas Sosial, hal tersebut disampaikan oleh kapolres kuansing AKBP Fibri karpianto, rabu siang.
Pada saat terjadi kebakaran didalam kantor tidak ada orang, sedangkan penjaga kantor Dinas Sosial An. Iwang, Alamat Ds Seberang Taluk, Kec. Kuantan Tengah sekira pkl 05.00 wib sudah pulang kerumahnya.
Api berasal dari lantai 2 kantor dinas sosial dan sampai saat ini penyebab dari kebakaran belum diketahui hingga api membakar seluruh bagian kantor yg berada di lantai 2 rincian
Ruang Kadis, Ruang Bidang keuangan
Ruang Bidang Pemberdayaan sosial,
Ruang Bidang pemberdayaan masyarakat
Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa dan kerugian belum dapat diperkirakan.***(Lind)